Puluhan Gajah Liar Masuki Perkebunan Warga di Tanggamus

 

Puluhan Gajah Liar Masuki Perkebunan Warga di Tanggamus

Tanggamus – Sedikitnya 10 ekor kawanan gajah liar  masuki area perkebunan milik warga yang ada di Pekon Sedayu, Kecamatan Semaka, Kabupaten Tanggamus, sejak Minggu (30/7).

Akibat masuknya gajah tersebut, warga pekon setempat harus berjaga untuk menghalau kawanan gajah masuk ke perkebunan milik mereka.

Untuk membantu warga mengantisipasi serangan gajah liar itu, aparat Polres Tanggamus juga ikut mengawasi akses yang menjadi jalan masuk kawanan gajah dan mengantisipasi kerusakan yang ditimbulkan.

Kasi Humas Iptu M. Yusuf mengatakan, pihaknya mendatangi lokasi atas informasi masyarakat adanya gajah liar masuk ke perkebunan warga sehingga diketahui bahwa area tersebut merupakan perbatasan hutan kawasan dan tanah marga.

"Tidak ada korban jiwa dalam kejadian masuknya gajah tersebut, hanya kerusakan tanaman," katanya.

Yusuf menambahkan berdasarkan informasi warga, sebanyak 6 hektar tanaman yang dirusak oleh kelompok gajah tersebut.

"Menurut warga ada 6 hektar yang dirusak berupa palawija maupun tanamanan berupa petai dan sebagainya," kata dia.

Atas peristiwa itu, pihaknya mengimbau kepada masyarakat untuk selalu waspada dan berhati-hati saat menghalau kawanan gajah tersebut.

Sementara itu, Kadus 03, Tumpak Bayur Pekon Sedayu, Semaka, Sutrisno mengatakan gajah mulai masuk pada (27/7), namun saat ini sudah tidak lagi terlihat hanya menyisakan kerusakan.

"Untuk kerugian warga sekitar 5-6 hektar, dengan jenis tanaman alpokat, petay, durian, jagung dan singkong," kata Sutris.

Sutrisno menyebut bahwa pengusiran gajah menggunakan petasan dan juga obor, sebab menurutnya gajah takut terhadap api. "Untuk sekarang informasinya gajah sudah masuk ke kawasan Pekon Pemerihan," ucapnya. (FT-11)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama