Langganan Juara 1, Kenzi Syailendra Wardana Si Jago Matematika dari Ning's Course

Langganan Juara 1, Kenzi Syailendra Wardana Si Jago Matematika dari Ning's Course


Bandar Lampung (Forum) - Meski memiliki perakawan tubuh yang kecil dibanding anak seusianya, tapi prestasi Kenzi Syailendra Wardana sangat luar biasa, Si Jago Matematika ini selalu jadi langganan juara 1 di tiap event yang perlombaan, mulai dari lomba tingkat Kota Bandar Lampung sampai Provinsi Lampung.

Peserta bimbel Ning's Course ini bahkan sudah menguasai hampir semua rumus matematika. Tiap mengikuti bimbingan belajar, Kenzi akan selalu fokus memahami metode-metode tiap rumus matematika. Sampai rumah, ia ulangi lagi tiap bimbingan yang ia dapat.

"Kenzi memang suka banget sama matematika. Semua rumus matematika, insyaallah Kenzi paham," katanya bersemangat.

Tak heran jika, putra dari Adhi Suryawardana dan Okta Marlia ini, selalu menjadi langganan juara diberbagai perlombaan yang ia ikuti.

Di tahun 2023 ini saja, Kenzi memborong predikat sebagai juara pertama di enam perlombaan yang ia ikuti.

Dalam lomba Muhammadiyah Siger Competition (Musicom) untuk kategori matematika tingkat sekolah dasar, Kenzi berhasil meraih juara pertama.

Dalam lomba Dies Natalis Matematika FMIPA Unila (Dinamika), Kenzi juga berhasil menyisihkan banyak peserta lain dan berhasil menjadi juara pertama.

Demikian pula dalam perlombaan Az Zahra Great Festival tahun 2023, lagi-lagi Kenzi berhasil merebut juara pertama untuk kategori mata pelajaran matematika.

Juara pertama juga berhasil ia rebut ketika mengikuti Penabur Science Math Olympiade (Pesmo) tahun 2023.

Belum selesai sampai disitu, dalam OSP Kota Bandar Lampung dan OSP Provinsi Lampung tahun 2023, lagi-lagi Kenzi Syailendra Wardhana berhasil meraih peringkat pertama.

Putra kedua dari Adhi Suryawardana dan Okta Marlia yang bercita-cita ingin menjadi guru matematika ini mengaku selain menyukai pelajaran matematika, ia juga senang berkompetisi agar bisa terus mengasah kemampuannya dan meraih prestasi yang membanggakan. (msr) 

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama