dr Ruskandi Akui Beri Karomani Rp 240 juta untuk Sumbangan Pembangunan LNC

dr Ruskandi Akui Beri Karomani Rp 240 juta untuk Sumbangan Pembangunan LNC


Bandar Lampung (Forum) - Dokter Ruskandi yang juga dokter senior di Lampung mengakui memberikan uang sebesar Rp 240 juta kepada Karomani sebagai sumbangan untuk pembangunan gedung yayasan Lampung Nahdliyin Center (LNC). Hal ini terungkap dalam persidangan perkara suap penerimaan mahasiswa baru Unila yang digelar di Pengadilan Negeri Tanjung Karang, Bandar Lampung, pada Selasa (14/2).

'Sumbangan' ini diberikan Ruskandi setelah cucunya EAP diterima di Fakultas Kedokteran Unila melalui jalur UTBK-SBMPTN pada tahun 2022.

Dalam kesaksiannya, Ruskandi mengatakan, awalnya dirinya sempat menghubungi dan mendatangi terdakwa Karomani di ruang Rektorat Unila untuk berkonsultasi terkait cucunya yang mendaftar di Fakultas Kedokteran Unila.

Baca Juga: Perahu Nelayan Asal Pesisir Barat Ditemukan Hanyut di Perairan Cilacap

"Saya pernah mendatangi Pak Karomani, tujuannya mau menanyakan bagaimana syarat-syarat masuk ke Fakultas Kedokteran," kata Ruskandi di dalam persidangan.

"Jawaban Karomani, ada tiga jalur kalau bagus gausah ada apa-apa, kalau jelek ga bisa ditolong apa-apa, tapi kalau jalur mandiri bisa ditolong," sambungnya.

Dalam pertemuan itu, Karomani juga sempat menyampaikan jika ingin menyumbang untuk pembangunan gedung Lampung Nahdliyin Center (LNC) dipersilahkan.

Saksi Ruskandi kemudian menjelaskan, setelah pertemuan itu, cucunya dinyatakan lulus di Fakultas Kedokteran Unila melalui jalur UTBK-SBMPTN. Lalu, terdakwa Karomani sempat menghubungi dirinya kembali terkait sumbangan untuk pembangunan gedung Lampung Nahdliyin Center (LNC).

Setelah dihubungi tersebut, dirinya kemudian didatangi oleh Budi Sutomo Kepala Biro Perencanaan dan Hubungan Masyarakat Unila atas perintah Karomani untuk membahas sumbangan pembangunan gedung Lampung Nahdliyin Center.

"Saya kemudian menyerahkan uang Rp 240 juta secara cash kepada Budi Sutomo setelah melihat proposal sumbangan," ujarnya.

"Saya serahkan uangnya di ruang Pak Budi Sutomo setelah kelulusan cucu saya," imbuhnya. (FB-06)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama